Cape sama WiFi yang lemot? Klik disini untuk solusinya

Cara Berlangganan IndiHome & Pasang IndiHome Jakarta Timur

 

Cara Berlangganan IndiHome Dan Pasang IndiHome
sumber gambar : https://my-indihome.com/blog/cara pasang indihome .jpg

Berbagai Cara Berlangganan IndiHome & Pasang IndiHome Baik Secara Offline Maupun Online

IndiHome JakTim | IndiHome Jakarta Timur | Sudah tahukah Anda bagaimana cara berlangganan IndiHome & pasang IndiHome? Semakin ke sini banyak masyarakat yang lebih suka memilih menggunakan IndiHome.

Apa lagi di sisi lain hampir semua kota-kota yang ada di Indonesia sudah dilalui jaringan IndiHome.

cara daftar berlangganan indihome

Meskipun harus diakui juga jika masih ada cukup banyak wilayah yang masih belum tercover jaringan IndiHome.

Tetapi tidak menutup kemungkinan dalam beberapa tahun ke depan semua akan tercover.

Nah, beruntunglah untuk Anda yang di daerahnya sudah tercover jaringan IndiHome.

Artinya Anda memiliki kesempatan menjadi salah satu pelanggan IndiHome.

Namun terlepas dari itu semua, memangnya apa saja layanan yang ditawarkan oleh pihak IndiHome?

 

Mengenal Layanan Utama IndiHome

Tahu apa saja layanan yang ditawarkan adalah hal mutlak yang harus dilakukan sebelum mencari tahu cara berlangganan IndiHome.

IndiHome sendiri sebenarnya merupakan singkatan dari Indonesia Digital Home.

IndiHome pada dasarnya merupakan salah satu produk layanan dari Telkom atau PT. Telekomunikasi Indonesia.

Secara garis besar, ada tiga layanan utama yang ditawarkan IndiHome ini.

Pertama adalah Internet Rumah. Kedua adalah Telepon Rumah. Dan ketiga adalah Televisi Interaktif.

Dalam hal ini para calon pelanggan IndiHome dibebaskan untuk memilih produk tersebut.

Nantinya ketiga layanan tadi akan dibagi-bagi lagi ke dalam paket-paket IndiHome.

cara daftar berlangganan indihome

Keuntungan Berlangganan IndiHome

Pastinya bukan tanpa sebab mengapa sebagian besar masyarakat Indonesia kini memilih cara berlangganan IndiHome.

Yang pasti ada cukup banyak keuntungan yang bisa didapatkan. Contohnya seperti:

  1. Akses Internet Cepat dan Stabil

Dengan berlangganan IndiHome, Anda bisa menikmati akses internet yang cepat dan juga stabil.

Terlebih lagi jika dibandingkan dengan menggunakan jaringan seluler seperti halnya 3G maupun 4G.

 

  1. Kuota Internet Unlimited

Selain mendapatkan garansi akses internet yang cepat dan stabil, kuota internet yang ditawarkan IndiHome adalah unlimited.

Meskipun di sisi lain internet IndiHome tidak sepenuhnya unlimited.

Pasalnya pada penggunaannya dikenal dengan yang namanya FUP atau batas penggunaan wajar.

Jadi setiap paket IndiHome memiliki batas FUP masing-masing.

Nah, setelah penggunaan melampaui batas FUP yang sudah ditetapkan, akan berdampak pada kecepatan akses internet yang akan dikurangi.

Inilah kenapa banyak yang menyebutnya tidak murni unlimited. Meskipun di sisi lain Anda tetap bisa mengakses internet setelah melampaui batas FUP meskipun kecepatannya akan dikurangi.

 

  1. Mendapatkan Modem Gratis

Keuntungan lain saat berlangganan IndiHome adalah mendapatkan modem gratis.

Sebuah modem yang bisa mendukung WiFi. Dengan demikian, seluruh anggota keluarga pun dapat mengakses internet melalui PC, Laptop, smartphone, sampai dengan TV.

 

  1. Menawarkan Beragam Paket

Jenis paket yang ditawarkan IndiHome terbilang sangat banyak.

Meskipun secara garis besar hanya ada tiga layanan yang ditawarkan.

Ketiga layanan tersebut adalah internet, telepon, dan TV.

Namun ketiga layanan tadi dibagi-bagi lagi menjadi berbagai jenis paket lain.

Hal ini membuat semua kalangan memungkinkan untuk berlangganan WiFi IndiHome.

Artinya IndiHome tidak hanya diperuntukkan untuk kalangan menengah ke atas saja.

 

  1. Lebih Hemat

Memasang WiFi IndiHome di rumah sudah pasti lebih hemat jika dibandingkan dengan menggunakan internet jaringan seluler.

Coba sekarang Anda hitung, berapa budget yang harus Anda siapkan untuk membeli paketan internet untuk semua anggota keluarga Anda.

Mungkin bisa jadi lebih dari Rp 500.000 setiap bulannya.

Nah, sekarang coba bandingkan dengan biaya berlangganan IndiHome per bulannya.

Dengan uang segitu, sudah bisa digunakan untuk berlangganan Paket IndiHome Dual Play Internet + TV interaktif.

Itulah beberapa keuntungan yang bisa didapatkan jika memilih berlangganan WiFi IndiHome.

Di atas sebenarnya hanya beberapa contoh kecilnya saja. Artinya masih ada banyak keuntungan lagi yang bisa Anda dapatkan jika memilih berlangganan WiFi IndiHome.

 

cara daftar berlangganan indihome

 

Syarat Pasang WiFi IndiHome

Sebelum tahu bagaimana cara berlangganan IndiHome, sudah tahukah Anda persyaratan pasang IndiHome? Memangnya apa saja persyaratannya? Berikut ini adalah beberapa persyaratan yang harus Anda persiapkan untuk berlangganan WiFi IndiHome.

 

  1. KTP Asli

KTP asli adalah persyaratan pertama yang harus Anda sediakan.

Pasalnya dengan KTP inilah akan dikukuhkan siapa yang akan berlangganan IndiHome.

Artinya pemilik KTP akan berstatus sebagai klien yang berlangganan WiFi IndiHome.

 

  1. Foto Setengah Badan

Persyaratan kedua yang harus Anda siapkan adalah foto setengah badan.

Foto tersebut akan digunakan untuk kebutuhan arsip. Di sisi lain, membuat mudah para petugas Telkom kenal siapa klien yang akan berlangganan WiFi IndiHome.

 

  1. Melampirkan Alamat Email

Untuk Anda yang belum memiliki alamat email, maka segeralah untuk membuatnya.

Pasalnya email menjadi salah satu syarat daftar pasang IndiHome.

Email ini akan digunakan sebagai verifikasi dan pengiriman berbagai informasi penting dari pihak IndiHome.

 

  1. Nomor Telepon

Syarat keempat adalah memasukkan nomor telepon.

Ini dilakukan untuk memudahkan komunikasi antara Anda dengan pihak IndiHome.

Mulai dari kebutuhan survey hingga pemasangan WiFi IndiHome.

 

  1. Menunjukkan Alamat dan Foto Rumah

Ini dimaksudkan untuk memudahkan proses survey dari IndiHome.

Secara, masih ada cukup banyak wilayah yang belum tercover oleh jaringan IndiHome.

Nah, yang menjadi pertanyaannya kemudian adalah bagaimana jika ternyata tempat Anda belum dilalui jaringan IndiHome?

Jika memang ternyata belum tercover jaringan IndiHome, biasanya petugas akan memberikan beberapa solusi.

Solusi agar supaya Anda tetap bisa memperoleh layanan IndiHome yang memang Anda inginkan.

 

  1. Memilih Jenis Paket IndiHome

Persyaratan yang terakhir adalah memilih paket IndiHome.

Silahkan pilih paket IndiHome yang menurut Anda sesuai dengan kebutuhan.

Jika sudah Anda tinggal melampirkan ke formulir pendaftaran untuk proses konfirmasi.

Sekarang semua persyaratan pasang IndiHome sudah Anda lengkapi.

Lalu bagaimana cara berlangganan IndiHome? Untuk cara berlangganan IndiHome sebenarnya ada beberapa opsi yang bisa Anda pilih.

Yang pasti cara berlangganan WiFi IndiHome dijamin sangat mudah dan cepat.

 

cara daftar berlangganan indihome

Cara Berlangganan IndiHome & Pasang IndiHome Secara Online

Cara daftar pasang IndiHome yang pertama adalah dengan cara online.

Cara kekinian yang banyak dipilih oleh calon pelanggan IndiHome.

Nah, untuk Anda yang tertarik dengan cara pertama ini, berikut ini adalah langkah-langkah yang harus Anda lakukan:

Langkah pertama, kunjungi website resmi IndiHome. Setelah itu pilih saja menu registrasi.

Langkah kedua, isi alamat pemasangan yang ada pada website tersebut.

Langkah ketiga, lanjutkan dengan memilih jenis paket IndiHome yang ingin Anda pasang di rumah.

Langkah keempat, setelah itu isi data pribadi Anda.

Nantinya sistem akan mengonfirmasi terkait dengan ketersediaan jaringan IndiHome di tempat Anda.

Lanjutkan dengan mengklik Ya.

Langkah kelima, setelah itu pilih detail paket IndiHome yang ingin Anda beli.

Jika sudah diputuskan maka lanjutkan dengan mengklik Beli.

Langkah keenam, lanjutkan dengan memasukkan nama lengkap, alamat email, nomor HP, password, dan kode OTP yang akan dikirimkan ke nomor HP tadi.

Setelah Anda melakukan semua proses di atas, kini tugas Anda tinggal menunggu petugas Telkom datang untuk memasang WiFi IndiHome di rumah Anda.

 

cara daftar berlangganan indihome

Baca Juga : Cara Pasang WiFi IndiHome

 

Cara Berlangganan IndiHome melalui Aplikasi MyIndiHome Mudah

Selain melalui website utama IndiHome, Anda pun bisa berlangganan IndiHome lewat aplikasi.

Cara berlangganan WiFi IndiHome yang juga dikenal sangat mudah dan praktis. Jika memang seperti itu, lalu seperti apa langkah-langkahnya?

Langkah pertama, unduh dan install aplikasi MyIndiHome di Play Store untuk pengguna Android dan App Store untuk pengguna iPhone.

Langkah kedua, setelah berhasil terinstal pada perangkat Anda, buka kemudian buat akun baru.

Langkah ketiga, lanjutkan dengan mengetik alamat rumah yang akan Anda pasang WiFi IndiHome.

Kemudian lanjutkan dengan tap Cek. Nantinya akan muncul sebuah jendela baru, klik Ya.

Langkah keempat, lanjutkan proses berlangganan IndiHome dengan memilih jenis paket yang Anda rasa sesuai dengan kebutuhan.

Setelah itu lanjutkan dengan tap Berlangganan.

Langkah kelima, pilih KTP > foto KTP > file KTP. Setelah itu tanda tangan pada kolom yang sudah disediakan.

Langkah keenam, akhiri dengan memasukkan Partner ID.

Jangan lupa untuk memastikan jika semua data yang sudah Anda masukkan benar. Selanjutnya klik tandai persetujuan berkaitan dengan syarat dan ketentuan yang berlaku.

 

Baca Juga : Cara Daftar IndiHome

 

Cara Berlangganan IndiHome lewat Plaza Telkom

Untuk Anda yang merasa kesulitan daftar pasang IndiHome lewat website maupun aplikasi, coba pertimbangkan opsi ini.

Yakni cara berlangganan IndiHome dengan cara datang ke Plaza Telkom yang ada di kota Anda.

Ingat untuk membawa KTP Anda ketika datang ke sana.

Untuk berlangganan IndiHome, Anda akan disuruh untuk mengisi formulir.

Isi dari formulir tersebut berkisar antara nama, alamat, nomor telepon, email, dan lain sebagainya.

Setelah formulir selesai Anda isi, tinggal serahkan saja ke petugas yang ada di Plaza Telkom.

Ada beberapa keuntungan jika memilih daftar pasang IndiHome langsung ke Plaza Telkom.

Misalnya saja terkait dengan berbagai informasi terbaru terkait jenis paket IndiHome.

Atau mungkin Anda bisa bertanya tentang jenis paket IndiHome yang baru promo.

Sekadar informasi, biasanya Telkom memberikan promo yang berbeda-beda untuk setiap daerah.

Siapa tahu paket IndiHome yang sedang Anda inginkan tengah mengalami promo.

Dengan demikian Anda pun bisa lebih berhemat.

Maka dari itu tidak ada salahnya untuk meluangkan sedikit waktu Anda daftar langsung ke Plaza Telkom yang ada di daerah Anda.

Apalagi syarat pendaftarannya pun hanya KTP. Selain itu tidak ada pungutan biaya pendaftaran alias gratis.

Sebab biaya administrasi akan dibebankan pada saat Anda sudah resmi menjadi pelanggan IndiHome.

Nantinya akan ditambahkan di tagihan bulan pertama. Artinya jika Anda diminta untuk membayar, sudah pasti itu adalah Pungli atau Pungutan Liar.

 

cara daftar berlangganan indihome

 

 

Cara Berlangganan IndiHome lewat Sales Avenger

Cara daftar pasang IndiHome selanjutnya adalah melalui sales avenger.

Untuk saat ini bisa dikatakan Telkom sudah memiliki banyak sekali sales yang disebar di berbagai daerah yang ada di Indonesia.

Hal ini dimaksudkan untuk memenuhi semua kebutuhan masyarakat yang ingin berlangganan IndiHome.

Dan satu yang pasti adalah cara berlangganan WiFi IndiHome lewat sales avenger ini juga tidak kalah mudah dan praktis.

Sekadar informasi, sales avenger adalah tim sales dari Telkom yang ditugaskan untuk menawarkan atau mempromokan IndiHome ke masyarakat.

Jika memang demikian, lalu seperti apa langkah daftar pasang IndiHome melalui sales avenger ini?

 

  1. Hubungi Tim Sales Avenger

Sales avenger ini biasanya akan mendirikan stand di tempat-tempat yang ramai, mall misalnya.

Nah, langsung saja datangi stand tersebut lalu utarakan maksud dan tujuan Anda.

Atau Anda bisa bertanya ke tetangga atau teman yang sudah berlangganan WiFi IndiHome.

Tanyakan nomor telepon sales avenger yang memasang WiFi IndiHome di tempatnya. Setelah itu hubungi nomor tersebut lalu utarakan maksud dan tujuan Anda.

  1. Tanyakan Seputar Layanan IndiHome

Jangan lupa untuk menanyakan kepada tim sales avenger terkait dengan cara berlangganan IndiHome hingga instalasi layanan.

Biasanya tim akan meminta Anda untuk mengirimkan foto KTP lewat WhatsApp dan sejenisnya, atau fotokopi KTP yang akan digunakan untuk survey lokasi nanti.

Survey ini dimaksudkan untuk mengecek kelayakan lokasi.

Apakah lokasi Anda sudah tercover jaringan IndiHome ataukah belum.

Nah, jika memang lokasinya dirasa layak, maka tim akan meminta Anda untuk mengisi formulir pendaftaran.

 

  1. Tunggu Pemasangan

Kini tugas Anda hanya tinggal menunggu pemasangan IndiHome dilakukan.

Nanti ada petugas instalasi yang datang ke rumah setelah itu layanan IndiHome pun sudah bisa Anda nikmati.

cara daftar berlangganan indihome

 

Baca Juga : IndiHome Jakarta Timur

 

 

Cara Berlangganan IndiHome Lewat Call Center IndiHome Di 147

Cara mudah berikutnya untuk berlangganan IndiHome adalah melalui Call Center.

Dengan memanfaatkan layanan Call Center, Anda pun bisa melakukan pendaftaran kapanpun dan dimanapun.

Sama halnya ketika memilih berlangganan IndiHome lewat website maupun aplikasi.

Nah, untuk Anda yang tertarik dengan cara daftar pasang IndiHome lewat layanan Call Center, seperti inilah langkah-langkanya:

Langkah pertama, hubungi Call Center IndiHome di 147.

Setelah terhubung, langsung saja utarakan maksud dan tujuan Anda.

Setelah itu Anda akan dijelaskan jenis paket IndiHome yang bisa Anda pilih. Kemudian petugas Call Center IndiHome akan meminta Anda mencatat dan mengonfirmasi ketersediaan layanan IndiHome di tempat Anda.

Langkah kedua, lanjutkan dengan menyelesaikan semua administrasi pemasangan WiFi IndiHome.

Selanjutnya Anda akan memperoleh nomor antrean pemasangan WiFi IndiHome di tempat Anda.

Bagaimana jika petugas IndiHome tidak kunjung-kunjung mendatangi rumah Anda? Jika selama dua minggu belum juga ada petugas IndiHome yang datang, sebaiknya hubungi kembali Call Center IndiHome.

Permasalahan seperti ini terkadang memang terjadi. Biasanya disebabkan oleh kuota pemasangan yang penuh.

cara daftar berlangganan indihome

 

Baca Juga : IndiHome JAKTIM

 

Biasa Pemasangan WiFi IndiHome Fiber

Bagaimana dengan biaya pemasangan instalasi WiFi IndiHome? Apakah dikenakan biaya atau gratis? Hal penting berikutnya yang harus diketahui setelah tahu bagaimana cara berlangganan IndiHome.

Ada hal yang perhatikan betul terkait dengan biaya pasang WiFi IndiHome.

Sebab ada perbedaan besaran biaya pasang IndiHome antara satu kota dengan kota lainnya.

Jadi biaya pasang IndiHome tidak seragam di seluruh wilayah Indonesia.

Contohnya untuk Biaya Pasang IndiHome Baru atau PSB WiFi IndiHome di Jabodetabek umumnya di banderol sekitar Rp 100.000.

Namun umumnya biaya pemasangan IndiHome di kota-kota lain justru cukup murah, yakni sekitar Rp 75.000.

Namun yang harus Anda perhatikan adalah harga PSB WiFi IndiHome di atas tadi sewaktu-waktu bisa mengalami perubahan.

Namun untuk saat ini sepertinya biaya pemasangan IndiHome masih segitu.

Nah, untuk lebih jelasnya lagi coba Anda tanyakan langsung ke Plaza Telkom, sales avenger, atau petugas Call Center IndiHome.

Kemudian untuk pembayarannya tidak dibayar di tempat. Tetapi akan dimasukkan ke tagihan bulan pertama.

Kesimpulan :

Itulah ulasan singkat terkait dengan cara berlangganan WiFi IndiHome.

Sekarang dikembalikan ke diri Anda ingin memilih cara pasang IndiHome yang mana.

Namun yang pasti semua cara berlangganan IndiHome & pasang IndiHome bisa dikatakan mudah dan praktis.

Mohon bantu bagikan atau share artikel ini dengan cara klik tombol salah satu sosial media dibawah ini.

Kami sangat berterima kasih jika Anda membagikan artikel kami ini semoga Anda selalu diberikan kesehatan dan di lapangkan segala rezekinya aamiin ya Allah ya robbal a’lamin.

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

WhatsApp-Button